Kopi Madumongso, Manisnya Semanis Senyum Kamu

Menu asyik ala Dikasih Kopi yang satu ini bisa dinikmati sesuai keinginan hati. Cocoknya sih buat menambah kecintaan sobat dikasih sama kulinernya Indonesia. Sebagai salah satu kearifan lokal Indonesia, madumongso ternyata enak juga kalau dikasih kopi. Rasa khas ketan dan kelapa menjadi istimewa saat dikasih kopi yang dicampurkan susu dan gula aren cair. 

Apapun itu, menu Indonesia selalu ngena dikasih apapun, termasuk dikasih kopi. Ini dia cara meracik kopi madumongso ala Dikasih Kopi!

Bahan:
60ml susu
30gr madumongso
25ml gula aren cair
40gr es kopi
1 shot espresso

Cara membuat:
Masukkan es kopi diikuti dengan susu cair, kemudian aren cair, dan kemudian espresso. Sajikan dengan suasana hangat termasuk seyuman yang ikhlas.

Semoga resep kopi madumongso ala Dikasih Kopi bisa menemani aktivitas sobat dikasih. Ingat kasih senyum manisnya ya, sobat dikasih!


Posting Komentar untuk "Kopi Madumongso, Manisnya Semanis Senyum Kamu"